Bintang Bollywood yang Masih Melajang di Usia 50 Tahun
pintuseleb - Nama aktris Tabu di Bollywood menjadi salah satu dari jejeran bintang yang menjadi idola di India. Wanita dengan nama lengkap Tabassum Fatima alias Tabu ini merupakan salah satu deretan artis ternama Bollywood yang kecantikan dan kemampuan aktingnya tidak perlu diragukan.
Ia bahkan telah mendapatkan penghargaan sebanyak tujuh Filmfare Awards dan dua National Film Awards.
Tidak hanya itu, ia pun mendapatkan rekor Penghargaan Kritikus untuk Aktris Terbaik dan penghargaan Padma Shri oleh pemerintah India pada 2011 silam. Sebagai aktris asal India, ia tidak hanya tampil dalam film-film Hindi, melainkan juga tampil pada film berbahasa Inggris, Marathi, bahkan Bengali.
Penampilannya yang paling dikenali masyarakat saat memerankan tokoh protagonis. Sejumlah film yang Tabu mainkan antara lain, Maachis (1996) sebagai Virender Kaur, Virasat (1997) sebagai Gehna, Hu Tu Tu (1999) sebagai Panna, Astitva (2000) sebagai Aditi Pandit, Chandni Bar (2001) sebagai Mumtaz P. Sawant, Maqbool (2003) sebagai Nimmi, dan Haider (2014) sebagai Arshia.
Wanita kelahiran 4 November 1971 ini paling dikenal sebagai sosok bintang yang enggan membicarakan kehidupan pribadinya kepada media. Selama karirnya dalam dunia akting, tidak jarang Tabu digosipkan memiliki hubungan dengan laki-laki.
Namun, akhirnya Tabu sendiri mengkonfirmasi bahwa ia masih lajang atau belum menikah hingga saat ini. Alasan ia masih sendiri bukan tidak lain karena sosok Ajay Devgn, suami dari Kajol.
Semasa muda, Tabu dan Ajay Devgn merupakan teman bermain dan telah saling mengenal sejak kecil. Ajay Devgn sering mengancam anak laki-laki yang menggoda Tabu.
"Ketika saya masih muda, Sameer dan Ajay kerap memata-matai saya, mengikuti saya berkeliling. Mereka mengancam memukuli anak laki-laki yang tertangkap sedang berbicara dengan saya. Mereka adalah pengganggu dan jika saya tetap lajang hingga hari ini, itu karena Ajay," ujar Tabu dengan nada bercanda, dikuti dari Bollywoodlife.
Hingga saat ini ia pun masih melajang, meski usia nya sudah menginjak 50 tahun. Dalam sebuah wawancaranya pada 2014 lalu, ia pun mengatakan jika seluruh hidupnya seolah dikendalikan oleh publik usai dirinya menjadi aktris.
"Orang-orang akan selalu membuat persepsi tentang mu dan hidupmu. Aku sama sekali tak bisa mengontrol hal itu," ungkapnya.
Tabu pun menjelaskan mungkin kadang dirinya merasa kesepian namun kini ia memilih untuk menikmati statusnya tersebut dan menjalani hidup tanpa beban.
0 Response to "Bintang Bollywood yang Masih Melajang di Usia 50 Tahun"
Post a Comment